Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kepulauan Sula Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Terharu, Pengemis Ini Doakan Balik Gubernur Kalteng

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 09 Juni 2017 - 22:38 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Sejumlah pengemis berumur paruh baya diominasi ibu-ibu, dengan mudah dijumpai ketika hari Jumat di Masjid Nurul Islam jalan A Yani Palangka Raya, baik sebelum lebih-lebih setelah salat Jumat selesai. Mereka berjajar menunggu uluran tangan jamaah salat Jumat yang berbondong keluar dari masjid.

Seperti tampak pada Jumat (9/6/2017) siang. Mereka menengadahkan tangan sambil memegang wadah kecil. Tidak disangka, ada sesorang yang keluar masjid dan memberinya uang sedekah berlebih dibanding hari Jumat biasanya. Mereka terharu dan tampak berkaca-kaca, bahkan kian terperanjat begitu tahu yang menghampiri adalah Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran.

Apalagi tak canggung Sugianto menarik tangan lusuhnya lalu tangan peminta itu dicium oleh gubernur, seperti kebiasaannya ini ketika menghadapi orang yang usianya jauh lebih tua, membuat semakin berlinang air mata ibu-ibu tua pengharap sedekah ini. Saking terharunya, para pengemis itu pun silih berganti mendoakan balik Sugianto, setelah sebelumnya Sugianto mendoakan para pengemis itu agar diluaskan rezekinya supaya tidak terus jadi pengemis.

'Ini sedikit sedekah untuk pian, untuk berbuka, dan untuk kebutuhan di rumah. Ulun (saya) doakan agar semua mendapat rezeki yang luas, agar tidak lagi mengemis seperti ini lagi. Bekerjalah agar mendapat rezeki,' imbau Sugianto di hadapan pengemis tua dan anak-anak yang bersimpuh di pelataran masjid.

Diketahui, Gubernur Sugianto setiap hari Jumat, ketika ada di Kota Palangka Raya, selalu melakukan Salat Jumat dengan bergantian atau berpindah dari masjid satu ke masjid yang lain di kota ini.

Kebiasaannya, mengeluarkan sedekah pribadinya untuk keperluan masjid yang sedang renovasi, ataupun untuk kaum masjid, atau untuk fakir miskin dan pengemis. (ROZIQIN/B-5)

Berita Terbaru