Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kaimana Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Atasi Beras Berbahan Kimia, Pemkab Kobar Gandeng Bulog

  • Oleh Koko Sulistyo
  • 11 Juni 2017 - 20:16 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Heboh peredaran beras berbahan kimia di Pasar Indra Sari, Pangkalan Bun, langsung disikapi Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat. Pemkab Kobar mengambil langkah dengan menggandeng Bulog Subdivre Pangkalan Bun.

Menurut Bupati Kobar Nurhidayah, Bulog harus dilibatkan dalam mengatasi persoalan ini sebab merupakan instansi resmi yang menyalurkan beras ke masyarakat. "Karena yang berhubungan dengan penyaluran beras secara resmi adalah Bulog, kita akan berkoordinasi dan akan turun ke lapangan bersama-sama," kata Nurhidayah. Minggu (11/6/2017).

Sementara itu, Wakil Bupati Kobar Ahmadi Riansyah yang telah turun langsung ke pasar, mengungkapkan bahwa beras yang diduga mengandung bahan kimia berasal dari Malang dan distributornya telah diketahui. Saat ini, Pemkab Kobar bersama pihak keamanan sedang menelusuri keberadaan beras tersebut.

" Jadi kita bisa pastikan beras berbahan kimia nantinya tidak beredar di Kabupaten Kotawaringin Barat," harap Ahmadi.

Ia menyebutkan, langkah pertama yang diambul ialah dengan menindak distributor beras. Dari situ akan diketahui lokasi beredar beras tersebut. "Dan langkah selanjutnya adalah penertiban," tegas Wakil Bupati. (KOKO SULISTYO/B-3)

Berita Terbaru