Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tapanuli Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Rp8 Miliar PAD Palangka Raya tidak Mampu Terealisasi

  • Oleh Testi Priscilla
  • 12 Juni 2017 - 18:56 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sebanyak Rp8 miliar lebih pendapatan asli daerah (PAD) Kota Palangka Raya tidak mampu direalisasikan pada tahun anggaran 2016.

Hal ini disampaikan Wali Kota Palangka Raya Riban Satia dalam pidatonya pada rapat paripurna dalam rangka penyampaian pidato pengantar tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD tahun anggaran 2016, Senin (12/6/2017).

"Pendapatan asli daerah realisasinya Rp119,961 miliar lebih dengan target anggaran Rp128 miliar lebih. Sehingga mengalami penurunan Rp8 miliar lebih," ungkapnya.

Wali kota menyebut ini saat menyampaikan laporan realisasi anggaran Kota Palangka Raya tahun 2016. Menurutnya, laporan ini terbagi atas realisasi pendapatan, realisasi belanja dan realisasi pembiayaan.

"Pendapatan Kota Palangka Raya pada tahun anggaran 2016 sendiri terdiri dari PAD dan pendapatan transfer," kata wali kota dua periode ini.

Sementara untuk pendapatan transfer realisasinya Rp955 miliar lebih atau 96,39 persen dari target anggaran Rp991 miliar lebih. "Berarti kurang dari target sebesar Rp35 miliar lebih," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)


TAGS:

Berita Terbaru