Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tim Criminal Justice System Kompak Tegakkan Hukum yang Solid

  • Oleh Budi Yulianto
  • 15 Juni 2017 - 01:12 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Tekad untuk menekan hukum dengan solid bakal ditunjukan tim Criminal Justice System (CJS) Kalteng. CJS ini tergabung dari aparat kepolisian, kejaksaan, pengadilan, lembaga pemasyarakatan dan Peradi.

"Kita perlu soliditas dalam rangka penegakan hukum. Karena CJS itu untuk kebersamaan," kata Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Kalteng, Kombes Ignatius Agung Prasetyoko seusai acara buka puasa bersama CJS Kalteng di Aula Graha Bhayangkara, Polda Kalteng, Rabu (14/6/2017).

Agung mengistilahkan jika aparat penegak hukum sudah solid, masyarakat yang hendak berbuat tindakan melawan hukum pasti akan berpikir dua kali.

"Tapi kalau aparatnya sendiri sudah terpecah belah, nanti bisa diadu domba. Intinya, ini untuk menjaga soliditas kebangsaan NKRI. Karena kalau aparat penegak hukum sendiri sudah berantem, bagaimana dengan kebersamaan ini," ungkapnya.

Tim CJS sebenarnya hanya kepolisian, kejaksaan dan pengadilan. "Namun kita libatkan sebagian dari pada sistem peradilan hukum. Makanya kita libatkan semua termasuk teman-teman (wartawan) sekalian," tuturnya. (BUDI YULIANTO/B-6)

Berita Terbaru