Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mahakam Ulu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Untung TR Janjikan Kesejahteraan Pemangku Adat Jika Dipercaya Menjadi Ketua DAD Kotim

  • Oleh Naco
  • 15 Juni 2017 - 21:08 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Untung TR resmi mencalon sebagai ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kabupaten Kotawaringin Timur. Jika dipercaya pria yang kini menjabat sebagai wakil ketua DAD Kotim ini berjanji akan melakukan beberapa hal yang sesuai visi misinya.

"Jika dipercayakan saya ingin menjadikan organisasi DAD Kotim yang bermartabat, berwibawa, bisa mengangkat harkat martabat adat dan bekerja sama dengan Pemerintah Daerah," kata Untung, Kamis (15/6/2017).

Dia juga berkomitmen ingin memperbaiki kembali organisasi dan pelayanan DAD yang dinilai perlu. Agar pelayanan DAD betul-betul berpihak kepada masyarakat adat. Juga memberikan solusi bagi pemerintah daerah demi kemajuan pembangunan.

"Kita juga akan menata kembali DAD kecamatan hingga desa agar organisasi ini bisa lebih baik. Selain itu mendorong sekuat-kuatnya agar hukum adat dilaksanakan dengan baik oleh pemangku adat, terutama damang dan mantir sehingga putusan yang dibuat sesuai, final mengikat dan dapat dipatuhi serta dihormati," kata Untung.

Tidak hanya itu mereka juga akan melakukan pengawasan dan pembinaan, supervisi serta meningkatkan kesejahteraan seluruh pemangku adat. Termasuk pejabat yang dipercayakan di dewan adat kabupaten hingga desa.

"Kami juga akan berusaha agar damang, mantir, DAD kecamatan menjalin hubungan baik dengan pemda. Sehingga kesejahteraan perangkat adat kita bisa diperhatikan, termasuk menata dan menggali seni budaya kita," tandasnya. (NACO/B-11)

Berita Terbaru