Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Dharmasraya Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Keluhan Pelanggan PDAM Harus Segera Direspons

  • Oleh Testi Priscilla
  • 18 Juni 2017 - 13:46 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sejauh ini Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Palangka Raya melayani 18.900 pelanggan. Jumlah pelanggan sebanyak hendaknya jangan sampai dikecewakan. Salah satunya dengan segera merespons keluhan mereka.

Pesan itu disampaikan Ketua Komisi B DPRD Kota Palangka Raya, Nenie A Lambung, Minggu (18/6/2017). "Tentu saya mengingatkan PDAM agar cepat merespons setiap keluhan yang datang dari pelanggan. Apalagi jika terkait kualitas air yang didistribusikan," ungkap Nenie.

Politisi PDIP itu mengatakan bahwa sudah banyak pelanggan yang mengeluhkan kualitas layanan PDAM. Bahkan keluhan itu disampaikan ke DPRD Kota Palangka Raya, terutama Komisi B, karena lambannya respons PDAM.

"PDAM jangan pandang bulu dengan pelanggan. Semua harus diperlakukan sama dan layak mendapatkan pelayanan prima. Kalau tidak, pelanggan akan komplain dan akhirnya tidak taat dalam menjalankan kewajiban. Bisa jadi banyak pelanggan yang menunggak karena tidak puas dengan pelayanan PDAM," tutur Nenie.

Di pihak lain, Direktur PDAM Palangka Raya Tridoyo Kertanegara mengungkapkan bahwa pihaknya sejauh ini harus menanggung tunggakan pelanggan hingga Rp2 miliar.

"Di tahun 2016 kami lebih banyak melakukan pencabutan daripada pemasangan baru. Ada 1.600 yang dicabut. Hanya 1.000 pemasangan sambungan baru. Pencabutan dilakukan lantaran pelanggan yang bersangkutan menunggak pembayaran. Sampai tahun lalu total tunggakan mencapai Rp2 miliar. Itu juga dengan akumulasi tahun-tahun sebelumnya," sebut Tridoyo. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru