Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Ngawi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pedagang di Pasar Kahayan dengan Mudah Dapatkan Suplai Ayam Ras

  • Oleh Testi Priscilla
  • 18 Juni 2017 - 20:24 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sejumlah pedagang daging ayam ras di Pasar Kahayan, Kota Palangka Raya tidak kesulitan mendapatkan stok menjelang lebaran.

Meski kurang dari 10 hari lagi umat Islam akan menyambut Hari Raya Idul Fitri namun distributor tidak kurang dalam menyuplai daging ayam ras kepada sejumlah pedagang.

"Masih banyak, tidak kurang. Makanya harganya walau tetap naik tapi tidak banyak karena stoknya juga tidak kurang. Selain itu permintaan juga tidak menurun karena harganya tidak naik terlalu jauh," ungkap Indu Esen, pedagang daging ayam ras di Pasar Kahayan kepada Borneonews.co.id, Minggu (18/6/2017).

Menurutnya harga daging ayam ras saat ini berada pada angka Rp39.000, tidak berbeda terlalu jauh dengan hari biasa Rp34.000-Rp36.000.

Sebelumnya Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Palangka Raya, Ikhwansyah menjamin ketersediaan daging sapi, daging ayam potong dan telur selama Ramadan hingga hari raya Idul Fitri.

"DKPP sudah menyiapkan skema antisipasi kelangkaan daging dan telur yang bisa saja terjadi selama bulan puasa hingga hari raya. Karenanya kita bisa menjamin ketersediaan kedua komoditas itu," tuturnya.

Ikhwanudin telah berkoordinasi dengan pengusaha telur, peternak ayam, serta pemasok sapi. (TESTI PRISCILLA/B-6)


TAGS:

Berita Terbaru