Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Musirawas Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ribuan Pemudik Rayakan Lebaran di Laut

  • Oleh Koko Sulistyo
  • 24 Juni 2017 - 20:16 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun- Sebanyak 2.773 pemudik tujuan Surabaya dan Semarang yang bertolak dari Pelabuhan Panglima Utar, Kecamatan Kumai, Sabtu (24/6/2017) pukul 12.00 WIB, dipastikan merayakan Lebaran di tengah laut.

"Hari ini ada dua kemberangkatan kapal. Untuk siang ini pukul 12.00 WIB, KM Lawit mengangkut 1.254 penumpang tujuan Surabaya dan disusul KM Kalimutu pukul 22.00 WIB mengangkut penumpang sebanyak 1.523 orang dengan tujuan Semarang. Dengan perjalanan sekitar 20 jam, maka ribuan penumpang ini merayakan Lebaran di atas kapal," kata Kepala Cabang Pelni Pangkalan Bun R Isdwi Santo, di pelabuhan Panglima Utar Kumai, Sabtu (24/6/2017).

Ia menuturkan, sejak jadwal keberangkatan pada 10 Juni sampai 24 Juni 2017, PT Pelni telah menyeberangkan 15 ribu pemudik ke Surabaya dan Semarang dengan 13 keberangkatan kapal.

Selama musim mudik Lebaran 2017, dan hingga hari terakhir keberangkatan kapal, PT Pelni tidak menemui kendala yang berarti. Semua berjalan lancar dan jumlah penumpang sesuai dengan kapasitas kapal. Dengan sistem pembelian online satu tiket satu identitas, Isdwi meyakini tidak ada lagi overload jumlah penumpang.

" Yang ada dispensasi mudik Lebaran khusus untuk roro jadi kendaraan  dikurangi penumpang ditambah 30% dari total kapasitas kapal," ujar dia.

Pada musim mudik Lebaran tahun ini, PT Pelni menyiapkan enam kapal tujuan Semarang dan Surabaya yakni Egon, Awu, Kelimutu, Lawit, Binaiya, dan Sirimau dengan kuota rata-rata 15 ribu tiket. (KOKO SULISTYO/B-3)

Berita Terbaru