Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Batam Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KBN Pecahkan Rekor MURI Pemain Kecapi Khas Dayak Terbanyak

  • Oleh Testi Priscilla
  • 17 Juli 2017 - 15:46 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Seperti namanya, Kemah Budaya Nasional (KBN) selalu menonjolkan sisi budaya dalam setiap penyelenggaraannya. Dan karena tahun ini Kota Palangka Raya menjadi tuan rumah, maka budaya Dayak lah yang tampilkan.

Salah satu budaya Dayak yang ditampilkan ialah permainan kecapi. Bahkan, peserta KBN bersama tamu undangan diajak memainkan alat musik menyerupai gitar itu bersama-sama demi memecahkan rekor MURI pemain kecapi terbanyak, yang rencananya diikuti 500 hingga 1.000 orang.

"Pemecahan rekor MURI pemain kecapi dan karungut terbanyak, pesertanya 500 anak ditambah menteri dan pejabat lainnya. Jadi mungkin sekitar 700 orang. Belum mencapai 1000 tapi sudah lebih dari yang kita tergetkan yakni 500 orang," ungkap Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Kalimantan Tengah Guntur Talajan seusai upacara pembukaan KBN di Bumi Perkemahan Kambariat Tuah Pahoe, Senin (17/7/2017).

Seluruh peserta yang terlibat tampak antusias memainkan alat musik itu. Yang dilibatkan tentu saja peserta didik yang sekolah mereka telah mengajarkan muatan lokal bermain kecapi.

Meski demikian, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy ternyata tidak mau tinggal diam. Didampingi Wali Kota Palangka Raya HM Riban Satia, Wakil Wali Kota Mofit Saptono Subagio, Guntur Talajan, dan sejumlah pejabat lainnya, Mendikbud ikut ambil bagian dalam prosesi pemecahan rekor MURI tersebut.

"Alat musik kecapi ini merupakan alat musik tradisional milik nenek moyang suku Dayak yang sampai sekarang masih lestari dan dikembangkan. Kita berharap pemecahan rekor kali ini dapat meningkatkan minat dan semangat kita bersama dalam melestarikan alat musik tradisional," tutup Guntur. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru