Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekda Gunung Mas : Honorer Malas Harus Ditindak

  • 19 Juli 2017 - 20:32 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Sekretaris Daerah Kabupaten Gunung Mas, Kamiar menegaskan kepada kepala satuan organisasi perangkat daerah (SOPD) harus memperhatikan kinerja semua pegawai tidak tetap (PTT) atau honorer. Bila ada honorer malas dan tidak melaksanakan tugas  maka harus ditindak.

Pesan ini disampaikan saat memimpin rapat evaluasi pendapatan asli daerah (PAD) di ruang rapat lantai I Kantor Bupati Gunung Mas, Rabu (19/7/2017).

Menurutnya saat ini cukup banyak mengangkat PTT untuk membantu tugas Pemkab Gunung Mas, terutama pelayanan kepada masyarakat. Bila ada honorer yang tidak bisa bekerja dengan baik, maka harus dievaluasi oleh SOPD.

"Masa kontrak honorer hanya berlaku setahun. Kita bisa melakukan evaluasi terhadap honorer yang malas bekerja," cetusnya.

Kamiar mengingatkan kepada semua pegawai  supaya melaksanakan tugas dan kewajiban dengan baik sesuai aturan yang berlaku. (EPRA SENTOSA/B-6)

Berita Terbaru