Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Seram Bagian Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penerangan Jalan Umum Harus Jadi Perhatian

  • Oleh Naco
  • 20 Juli 2017 - 19:04 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Penerangan jalan umum (PJU) di kawasan kota Sampit harus jadi perhatian dan menjadi skala prioritas, itu ditegaskan oleh anggota Komisi IV DPRD Kotawaringin Timur Hj Darmawati, Kamis (20/7/2017).

Politisi partai Golkar ini menyebut ada sejumlah ruas jalan dan titik dalam kota Sampit masih gelap gulita. Kondisi ini sangat rawan menyababkan terjadinya tindakan kriminal.

Untuk mengatasi itu menurutnya tinggal optimalisasi dari Penerangan Jalan Umum (PJU) yang ada saja. Dari itu mereka meminta agar diselesaikan.

Menurut Darmawati, beberapa waktu lalu kondisi PJU Kotim sudah bagus terutama saat pelaksanaan festival Budaya Isen Mulang dalam rangka HUT Kalimatan Tengah.

"Setelah itu selesai PJU kembali jadi keluhan. Padahal waktu pelaksanaan HUT Kalteng bagus dan mestinya tetap berfungsi dengan baik hingga sekarang," tukasnya.

Harusnya masyarakat bisa menikmati PJU karena pembayaran untuk penerangan jalan umum itu sudah teranggarkan dan dibayarkan masyrakat sehingga tidak ada permasalahan seharusnya.

"Kami minta PLN bisa ikut serta menyampaikan persoalan ini, alasan dasar kenapa PJU yang tak berfungsi maksimal masih terjadi," tukasnya.

Karena Darmawati mengkhawatirekan kondisi jalanan gelap itu sangat rawan terjadi tindakan kriminal. Bahkan catatanya dalam Kota Sampit saja pernah beberapa kali aksi jambret terjadi karena kondisi jalan yang sangat gelap.(NACO/B-5)

Berita Terbaru