Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tunggakan Pelanggan PDAM Sampit Capai Rp4 Miliar

  • Oleh Noor Annisa
  • 20 Juli 2017 - 19:28 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Direktur PDAM Dharma Tirta Sampit, Firdaus Herman Ranggan mengatakan tunggakan pelanggan PDAM, saat ini mencapai Rp4 miliar.

Tunggakan tersebut merupakan keterlambatan pembayaran iuran sekitar 1000 pelanggan. Bahkan, ada yang menunggak iuran selama berbulan-bulan.

"Sekitar seribu pelanggan menunggak. Ada yang 20 hingga 30 bulan lama tunggakannya. Paling banyak dari sambungan rumah tangga," kata Firdaus, Kamis (20/7/2017).

Dia menyayangkan masih ada pelanggan yang menunggak. Padahal jika rutin, tunggakan tidak akan sebesar sekarang ini. "Bagi yang rutin bayar otomatis tidak akan denda, 60 outlet tempat pembayaran. Jadi tidak ada alasan jauh dan lainnya," tuturnya.

Saat ini PDAM Sampit memiliki sebanyak 26 ribu pelanggan dan 11 ribu daftar tunggu. Hal itu diiringi dengan peningkatan pelayanan. Namun, biaya operasional yang harusnya berasal dari masyarakat justru tidak lancar, sehingga menjadi salah satu kendala PDAM dalam meningkatkan kualitas pelayanan.

Selain melakukan penertiban dengan memutus sambungan air untuk pelanggan yang menunggak, PDAM juga menetapkan denda Rp10 ribu hingga Rp25 ribu, tergantung lamanya tunggakan. (NOOR ANNISA/B-11)

Berita Terbaru