Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kejaksaan Negeri Barito Utara Gelar Syukuran HBA ke 57

  • Oleh Ramadani
  • 22 Juli 2017 - 18:16 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Kejaksaan Negeri Barito Utara menggelar acara syukuran dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa (HBA) ke 57 dan HUT Ikatan Adhyaksa Dharmakarini ke XVII, di halaman kanto Kejakasaan setempat, Sabtu (22/7/2017).

Dalam kegiatan tersebut, dihadiri oleh Kepala Kejaksaan Negeri Barito Utara Basrulnas, dan seluruh jajaran di Kejaksaan Negeri, serta beberapa kepala SOPD pemerintahan yakni Kepala Dinas PUPR, H Ferry Kusmiadi, Kepala Dinas Kesehatan H RObansyah dan beberapa kepala dinas lainnya.

Dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan pemotongan tupeng tanda syukur dari Kejaksaan yang telah menjadi bagian pemerintahan dan juga dalam rangka memperingati HBA ke 57.

Kepala Kejaksaan Negeri Barito Utara, Basrulnass mengatakan, memaknai tema HBA ini, dalam upaya suatu tujuan untuk menegakkan suatu keadilan sebagai aparatur pemerintah yang bergerak di bidang penegakkan hukum dan satu sikap untuk menentukan kebijakan selanjutnya dalam melakukan penegakkan hukum tersebut. "Kemudian satu hati dalam mencapai suatu keadialan di dalam masyarakat, terutama masyarakat yang mencari keadilan" imbuhnya.

Dengan momentum HBA ke 57, kata Bassrulnas, dapat menjadikan suatu introspeksi, evaluasi dan renungan bagaimana kejaksaan ke depan dalam penegakkan hukum, yang tentunya bersinggungan dengan keadilan masyarakat.

"Pimpinan sudah menggariskan kepada kita selaku aparatur kejaksaan, bahwa penegakkan hukum tidak saja untuk menjadikan seseorang itu sebagai tersangka, terdakwa dan terpidana, tapi yang lebih penting daripada itu adalah untuk penegakan suatu keadilan yang dapat dirasakan oleh masyarakat," jelasnya. (RAMADHANI/B-2)

Berita Terbaru