Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lima Puluh Kota Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polsek Kapuas Murung Sampaikan Pesan Kamtibmas di Sela-Sela Gotong Royong

  • Oleh Hamdi
  • 24 Juli 2017 - 18:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kepolisian Sektor (Polsek) Kapuas Murung melalui Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Bhabinkamtibmas) Bripka Hendra menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga binaannya di Desa Pelingkau Sejahtera (SP3) Jalur 01A RT 01, Kecamatan Kapuas Murung, Kabupaten Kapuas, Senin (24/7/2017).

Dalam kegiatan tersebut, Bripka Hendra menyampaikan kepada warga desa untuk selalu menjaga kerukunan antar umat beragama. Sehingga tidak terjadi gesekan dan permasalahan yang mengandung unsur Sara (Suku Agama Ras dan Antargolongan) serta mewaspadai adanya paham atau aliran yang bersifat radikalisme.

"Jangan mudah diperdaya dengan adanya isu yang mengatasnamakan agama pastikan terlebih dahulu Apakah berita tersebut benar atau cuma hoax yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya," imbau Bripka Hendra.

Selain itu ia juga berpesan apabila ada informasi terkait gangguan Kamtibmas di desa agar segera diinformasikan baik kepada kepala desa maupun petugas bhabinkamtibmas polsek. "Jangan segan atau ragu-ragu dalam memberikan informasi karena kecepatan laporan dari bapak-bapak bisa menjadi langkah awal dalam membuat keputusan dalam tindakan Kepolisian," pungkasnya. (HAMDI/B-8)

Berita Terbaru