Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PDAM Tirta Arut Pangkalan Bun bakal Pasarkan Produk Air Kemasan Siap Jual

  • Oleh Wahyu Krida
  • 06 Agustus 2017 - 11:16 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Arut Pangkalan Bun bakal memproduksi air minum dalam kemasan. Hal itu diungkapkan Direktur PDAM Tirta Arut Pangkalan Bun Sapriansyah seusai peresmian anjungan air siap minum gratis di kawasan Taman Segitiga Bundaran Pancasila Pangkalan Bun oleh Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Nurhidayah, Minggu (6/8/2017).

"Rencana itu ditargetkan terealisasi tahun 2020 mendatang. Walaupun saat ini, air minum dalam kemasan sebenarnya sudah bisa kami buat sendiri," jelasnya.

Sebelum rencana tersebut direalisasikan, berbagai persiapan dilakukan. "Di antaranya peralatan dan izin dari Pemkab Kobar untuk membuat produk tersebut. Selain itu, masalah kebersihan air sebelum dijual tentunya wajib mendapatkan sertifikasi keamanan," jelasnya.

Untuk itu, saat ini pihaknya hanya memproduksi air minun dalam kemasan untuk keperluan pribadi saja. "Biasanya bila ada acara kantor, maka akan kami sajikan air kemasan produksi sendiri. Kami rasa kualitasnya tidak kalah dengan merk air kemasan lain yang saat ini sudah beredar di pasaran," ujar Sapriansyah. (WAHYU KRIDA/B-2)

Berita Terbaru