Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Minahasa Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kementerian Programkan Kawasan Perikanan Terpadu di Kotim

  • Oleh Noor Annisa
  • 09 Agustus 2017 - 21:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Dalam rangka agar masyarakat bisa mengakses sumber daya ekonomi baik di berbagai sektor khususnya bidang perikanan. Kementrian Perikanan dan Kelautan RI memprogramkan kawasan perikanan terpadu untuk wilayah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).

Hal tersebut disampaikan Anggota DPR RI Rahmat Nasution Hamka pada resesnya ke Kotim, yang sekaligus melakukan peninjauan ke lokasi yang dicanangkan sebagai kawasan tersebut.

"Kawasan semacam minapolitan yang mana dari hulu dan hilir bisa terintegrasi. Saya akan tinjau untuk di Sei Ijum dan nanti dari kementrian mau datang penijauan lebih lanjut, diharapkan tempatnya layak untuk dikembangkan," katanya, Rabu (9/8/2017).

Dia berharap dari program tersebut tidak hanya pembangunan sarana dan prasarana saja tetapi juga harus ada pemberdayaan terhadap nelayannya. Sehingga nelayan mampu mengoptimalkan potensi perikanan kelautan yang ada untuk di daerahnya sendiri.

"Jangan sampai hasil laut dinikmati pihak dari luar, bagaimana cara tangkap ikan pada 2 mil laut atau diatasnya dan apa saja cara yang diperbolehkan dalam penangkapan ikan, itu yang perlu. Kadang nelayan kita kalah teknologi mengenai alat dan cara penangkapan ikan di laut," pungkasnya. (NOOR ANNISA/B-5)

Berita Terbaru