Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Buru Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Drama Perjuangan Panglima Utar bakal Ditampilkan Usai Upacara HUT RI di Kantor Bupati Kobar

  • Oleh Wahyu Krida
  • 14 Agustus 2017 - 15:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Selain upacara peringatan detik-detik Proklamasi dan penaikan Bendera Merah Putih dalam peringatan HUT ke-72 Republik Indonesia di halaman Kantor Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Kamis (17/8/2017), ada lagi kegiatan menarik yang bakal ditampilkan usai digelarnya upacara tersebut.

Drama kolosal yang menampilkan sejarah perjuangan Panglima Utar, pejuang kemerdekaan asal Kecamatan Kumai juga bakal hadir memeriahkan acara.

Perwira Seksi Operasi Kodim 1014 Pangkalan Bun Kapten Inf Mulyono saat ditemui Borneonews usai latihan pemantapan upacara peringatan HUT RI di Halaman Kantor Bupati Kobar Senin (14/8/2017) menjelaskan tujuan digelarnya drama kolosal tersebut.

"Berdasarkan perintah Bapak Panglima TNI, usai Upacara detik-detik Proklamasi kami diminta untuk menggelar drama perjuangan masyarakat asli ditiap wilayah. Nah, dengan alasan tersebut maka di Kabupaten Kobar kami tampilkan drama perjuangan heroik Panglima Utar dalam mempertahankan kemerdekaan RI," jelas Mulyono.

Menurutnya selain diikuti anggota Kodim 1014 Pangkalan Bub, sekitar 100 siswa setingkat SMA dilibatkan dalam pertunjukan drama ini.

"Sejak 24 Juli 2017, mereka mulai berlatih di Makodim 1014 Pangkalan Bub dibimbing oleh sutradara yaitu Sersan Kepala Agus," jelasnya.

Lantaran mayoritas peserta pertujukan drama tersebut tidak memiliki basic teater, maka terdapat berbagai kendala yang dihadapi selama latihan.

"Kendala yaitu penghayatan peran tersebut dirasakan pada minggu pertama latihan. Awalnya saat berlatih, mereka masih cengar cengir saat melakukan adegan pertempuran," jelas Mulyono.

Untunglah, lanjutnya, pada minggu kedua latihan drama aktor dan aktris dadakan tersebut akhirnya mulai bisa menghayati peran.

"Saat ini kami anggap sekitar 90 persen para pelakon tersebut sudah siap. Tinggal menunggu saat pementasan saja. Selain dipentaskan dalam perayaan HUT RI, rencananya pementasan drama dengan tema berbeda bakal tampil dalam peringatan HUT TNI 5 Oktober mendatang," ujarnya. (WAHYU KRIDA/B-5)

Berita Terbaru