Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Mataram Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator Minta PLN Suplai Listrik Hingga Desa Pelosok

  • Oleh Ramadani
  • 23 Agustus 2017 - 19:50 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Kabupaten Barito Utara memiliki sumber daya alam yang melimpah. Seperti gas alam yang kini dimanfaatkan PT Ophir Energy Indonesia sebagai pembangkit listrik.

Namun, melimpahnya sumber daya alam tersebut belum dirasakan oleh seluruh masyarakat Barito Utara. Buktinya, masih banyak desa, khususnya di daerah pedalaman yang hingga kini belum teraliri listrik.

Menyadari akan hal itu, anggota DPRD Barito Utara Taufik Nugraha pun angkat bicara. Ia meminta PLN dapat menyalurkan listrik hingga ke pelosok desa.

'Kami sangat mendukung upaya pemerintah daerah untuk pembangunan di Kabupaten Barito Utara. Apalagi yang berhubungan dengan masyarakat. Terutama masalah listrik masuk desa, dewan siap membahas dan menganggarkan,' ucapnya.

Ia berharap, semua desa hingga ke pelosok dapat teraliri listrik dari PLN, sama seperti di dalam Kota Muara Teweh yang pelayanannya non stop 24 jam.

Menurut politisi PDIP itu, masuknya listrik di seluruh hingga ke desa pelosok bakal memberikan pengaruh positif terhadap kemajuan ekonomi masyarakat, serta bisa memberi dampak positif lainnya.

'Aspirasi dari masayarakat yang tinggal di desa-desa, bahwa mereka sudah sangat lama mendambakan listrik PLN masuk ke desa. Karena itu, kita mendorong PLN agar dapat memasang jaringan listrik ke desa-desa yang masih belum tersentuh,' katanya.(RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru