Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dua SDN di Kapuas Timur Masih Kekurangan Ruangan Kelas

  • 26 Agustus 2017 - 09:12 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Dua sekolah di Kecamatan Kapuas Timur, Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, masih kekurangan ruangan kelas. Akibatnya, ada satu ruangan di SDN 5 Serapata Timur, Desa Anjir Serapat Timur dan SDN 5 Serapat Tengah, Desa Anjir Serapat Tengah, sampai disekat masing-masing menjadi 3 ruangan. 

"Agar proses belajar terlaksana, di Anjir Serapat Timur dan Anjir Sarapat Tengah, harus berbagi satu ruangan untuk 3 kelas, terutama SDN 3 Sarapat Timur dan SDN 5 Serapat Tengah," kata Kepala Unit Pelaksana Teknis Pendidikan (UPTD) Ansyari, Kepala UPTD Kecamatan Kapuas Timur Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas, di Kuala Kapuas, Jumat(25/8/2017).   

Ansyari menjelaskan, satu ruangan dibagi menjadi 3 kelas, kalau kondisi sekokah masih bagus hanya masih kekurangan kelas. Karena saat tahun ajaran baru terjadi kelebihan siswa akhirnya disekat menjadi 3 ruangan. 

"Memang bangunan sekolah baru, hanya 3 ruangan, satu ruangan kantor dan dua ruangan kelas, karena penerimaan tahun ajaran baru banyak yang masuk sekolah akhirnya membludak.Tetapi satu ruangan rata-rata 10 orang dan masih bisa disiasati. "terangnya. 

Dia berharap yang baru diusulkan ke Dinas Pendidikan pada 2017 agar penambahan ruangan kelas bisa direalisasi. "Saya berharap usulan kami tahun 2017 ini bisa terialisasi untuk pembangunan ruangan kelas, sehingga bisa menampung siswa dan tidak ada lagi sekat-sekat ruangan." (DJIMMY NAPOLEON/N).

Berita Terbaru