Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sepekan Terakhir Puluhan Anak Terkena Muntaber

  • Oleh Naco
  • 28 Agustus 2017 - 08:08 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sepekan terakhir puluhan anak di wilayah Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotawaringin Timur harus dilarikan ke rumah sakit Pratama setempat lantaran terserang muntaber.

"Sudah sepekan ini informasi yang kami terima ada sekitar 30 anak hingga orang tua terkena muntaber," kata anggota DPRD Kotawaringin Timur, H Abdul Khalik, Senin (28/8/2017).

Bahkan menurutnya, saat ia melakukan inspeksi mendadak (sidak) di rumah sakit yang masuk dalam daerah pemilihannya itu, ia mengecek secara langsung kondisi para pasien. Hingga Minggu (27/8/2017) malam sejumlah pasien terus berdatangan.

"Memang banyak yang sudah sembuh, terakhir sampai tadi malam tersisa 7 anak, namun masih ada yang masuk," kata Alex, sapaan akrab pria tersebut.

Ketua Fraksi gabungan Hanura-PKB ini menyebut, dari sejumlah pasien ada yang masih balita, kini yang belum diperbolehkan pulang masih menjalani perawatan secara intensif di rumah sakit.

Politisi PKB berharap kondisi ini segera membaik, bahkan ia meminta kepada pihak rumah sakit agar selalu tanggap dan cepat melayani pasien yang datang, untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

"Kalau memang tempat tidur tidak ada, karena pasien melonjak, cari alternatif lain bagaimana caranya diatasi agar pasien tetap bisa terlayani dengan baik," tandasnya. (NACO/B-2)

Berita Terbaru