Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Diduga akan Diselundupkan ke Malaysia, Rotan Asal Sampit Diamankan di Riau

  • Oleh Naco
  • 08 September 2017 - 15:45 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Untuk kedua kalinya rotan asal Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur yang diangkut dengan kapal secara ilegal diamankan. Kali ini, penangkapan dilakukan Kanwil Bea Cukai, Kepulauan Riau. Rotan tersebut diduga akan diselundupkan ke Malasysia.

Kepala Bea Cukai Sampit, Hartono, Jumat (8/9/2017) mengatakan, kapal pengangkut rotan itu yakni KLM Serikat Mawar dari Sampit. Diamankan pada 16 Agustus 2017 lalu. KLM itu bermuatan 107 ton rotan dengan nilai sekitar Rp200 juta.

"Rotan tersebut diangkut melalui pelabuhan Samuda, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan. Ini kali kedua rotan dari Sampit diamankan," tukas Hartono.

Rotan itu diangkut tanpa dilengkapi dokumen surat persetujuan berlayar (SPB) dari KSOP Sampit. Sebelumnya, petugas juga mengamankan kapal pengangkut rotan di wilayah perairan Kalimantan Barat. "Padahal pada 12 Agustus 2017 lalu baru saja kita sosialisasikan masalah rotan ini," tegas Hartono.

Sayang, pelaku diam-diam menyelundupkannya empat hari kemudian. Saat diamankan di KLM Serikat Mawar itu selain membawa rotan juga membawa awak kapal lima orang termasuk nahkoda. Namun dari hasil penyidikan satu orang resmi ditetapkan sebagai tersangka. (NACO/B-11)

Berita Terbaru