Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Indikator Perbankan Kalteng di Bulan Juli Alami Perlambatan

  • Oleh Testi Priscilla
  • 12 September 2017 - 08:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Seluruh indikator perbankan (aset, DPK, kredit) Kalimantan Tengah pada bulan Juli 2017 mengalami perlambatan. Kepala Perwakilan Bank Indonesia (BI) Kalimantan Tengah, Wuryanto menyebut bahwa aset perbankan Kalteng pada bulan Juli 2017 mengalami pelambatan sebesar 0,80% (mtm) setelah pada bulan sebelumnya tumbuh 4,94% (mtm). "Total aset perbankan Kalteng pada bulan Juli 2017 sebesar Rp 32,92 triliun," ungkap Wuryanto, Selasa (12/9/2017).

Selanjutnyam komponen kredit juga mengalami perlambatan pada bulan Juli 2017 sebesar 0,92% (mtm) jika dibandingkan dengan posisi bulan sebelumnya yang tumbuh 3,55% (mtm). Tren perlambatan komponen kredit investasi dan konsumsi menjadi faktor utama penahan pertumbuhan komponen kredit. Run off penyelesaian beberapa proyek besar menjadi faktor utama penyebab penurunan level kredit investasi.

"Disisi lain, kredit konsumsi terkoreksi akibat perilaku konsumen yang cenderung menahan kegiatan konsumsinya pascamomen perayaan Idul Fitri. Total kredit perbankan Kalimantan Tengah pada bulan Juli 2017 tercatat sebesar Rp 42,12 triliun," kata pria yang akrab disapa Wur ini.

Di sisi lain, lanjut Wur, komponen DPK perbankan Kalimantan Tengah pada bulan Juli 2017 tercatat mengalami penurunan sebesar -0,41% (mtm) jika dibandingkan dengan posisi bulan sebelumnya yang tumbuh 6,10% (yoy). Sub komponen tabungan menjadi komponen DPK dengan penurunan level tertinggi.

"Kegiatan konsumsi yang tinggi pada bulan Juni 2017 seiring momen Idul fitri menjadi penyebab utama penurunan level sub komponen tabungan pada bulan Juli 2017," jelasnya.

Wur juga mengatakan, fungsi intermediasi perbankan (LDR) Kalimantan Tengah pada bulan Juli 2017 tercatat sebesar 175,56% atau sedikit mengalami peningkatan jika dibandingkan dengan kondisi di bulan sebelumnya yang sebesar 173,25%.

Di sisi lain, kualitas pembiayaan (NPL) perbankan Kalimantan Tengah pada bulan Juli 2017 sebesar 2,25% atau sedikit membaik dibandingkan posisi bulan Juni 2017 yang sebesar 2,28%. (TESTI PRISCILLA/B-2)

Berita Terbaru