Aplikasi Manajemen Relawan Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polisi Buru Satu Pengedar Zenith yang Kabur

  • Oleh Budi Yulianto
  • 12 September 2017 - 20:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Aparat Polres Palangka Raya dan Polsek Rakumpit masih berupaya memburu satu pelaku pengedar zenith (belum diketahui identitas) yang berhasil kabur.

Titik awal kaburnya pelaku yakni di Jalan Palangka Raya ' Tumbang Talaken Km 79, Kecamatan Rakumpit, Kota Palangka Raya. 'Pelaku satunya masih kita lakukan pengejaran,' kata Kapolres Palangka Raya, AKBP Lili Warli kepada wartawan, Selasa (12/9/2017).

Polisi sudah melakukan pencarian bersama masyarakat tidak lama setelah kabur ke hutan. Namun pencarian belum membuahkan hasil. Masyarakat diimbau untuk memberikan informasi sekecil apapun kepada aparat kepolisian apabila mengetahui gerak-gerik mencurigakan.

Pengedar tersebut kabur pada Minggu (10/9/2017) malam. Sebelumnya, dia bersama rekannya berinisial SP (21) membuat keributan di sebuah warung milik seorang warga yang biasa disapa Amang Anang di Jalan Tjlik Riwut Km 45 Palangka Raya, Minggu (10/9/2017) sekitar pukul 21.30 WIB

Polisi kemudian menerima informasi. Setelah datang, dua pelaku sudah meninggalkan lokasi. Pada saat patroli, anggota melihat keduanya berkendara dengan kecepatan tinggi.

Berdasarkan ciri-ciri pelaku, piket Polsek Rakumpit mencoba menghadang. Tapi pelaku terus menerobos hingga anggota nyaris ditabrak.

Akibatnya, terjadi kejar-kejaran. Polisi lalu memberikan tembakan peringatan tapi tidak digubris. Hal ini membuat anggota melesakan tembakan hingga mengenai bahu sebelah kini SP. SP terkapar dan ditangkap, sedangkan rekannya langsung kabur ke arah hutan. (BUDI YULIANTO/B-5)

Berita Terbaru