Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumbawa Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Dorong Penggunaan Strategi Pemasaran Produk UMKM

  • Oleh Testi Priscilla
  • 18 September 2017 - 22:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wakil Wali Kota Palangka Raya Mofit Saptono Subagio mengungkapkan bahwa pihaknya mendorong pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) menggunakan strategi marketing dalam memasarkan produk mereka.

"UMKM ini perlu didorong menggunakan strategi pemasaran produk. Selain melalui teknologi digital, seperti dalam jaringan atau online sebagai media pemasaran, di sisi lain tetap memanfaatkan peluang pemasaran produk melalui berbagai kesempatan," ungkap Mofit, Senin (18/9/2017).

Salah satu bentuk dukungan dan dorongan pemko, sambung dia, seperti yang dilakukan seusai Upacara Hari Perhubungan Nasional yakni mengadakan bazar bagi pelaku UMKM di halaman kantor wali kota.

"Ya, termasuk kegiatan bazar ini. Pemko telah menyediakan tenda-tenda khusus sebagai stan yang merupakan bantuan dari Kementerian Perdagangan. Nah, ini kita gunakan. Maka dari itu silakan UMKM di Palangka Raya memanfaatkannya sebagai sarana pemasaran," kata Mofit lagi.

Bazar UMKM yang digelar di halaman kantor pemko secara tidak langsung akan dimanfaatkan konsumen untuk mencari kebutuhan mereka. Tidak hanya konsumen yang berasal dari para ASN lingkup pemko, tetapi juga masyarakat umum.

"Kami mempersilakan masyarakat untuk berbondong-bondong datang manakala kegiatan bazar UMKM ini digelar. Terlebih tidak hanya UMKM yang dilibatkan, pemko juga bekerjasama dengan Bulog Kalteng yang menyediakan beras dengan harga relatif murah, serta bekerja sama dengan sektor produk usaha lainnya untuk lebih menggeliatkan kegiatan bazar tersebut," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-3)

Berita Terbaru