Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Nama Wakil Bupati dan Plt Sekda Disebut Bakal Pimpin DAD Kotim

  • Oleh Naco
  • 22 September 2017 - 11:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Nama Wakil Bupati Kotawaringin Timur Taufiq Mukri dan Plt Sekretaris Daerah Halikinnor disebut-sebut bakal memimpin Dewan Adat Dayak (DAD) Kotim.

Menurut salah satu panitia musyawarah daerah (musda) DAD Kotim, Dias Manthongka, nama dua pejabat tersebut sudah ramai digadang-gadang bakal mendapat rekomendasi dari DAD provinsi.

"Memang informasi sementara yang kami dapatkan dua nama tersebut calon kuat ketua DAD Kotim. Kita tunggu saja nanti pekan depan rencananya sudah diumumkan oleh DAD provinsi," kata Dias, Jumat (22/9/2017).

Menurut Dias yang pernah menjabat sebagai wakil ketua DAD Kotim, siapapun yang nantinya ditunjuk memimpin DAD harus didukung. Karena dalam musda yang digelar beberapa bulan lalu disepakati bahwa hasil akhirnya ditetapkan oleh DAD provinsi.

"Kami berharap dengan terpilihnya ketua DAD Kotim yang baru, DAD bisa lebih maju dan modern sesuai amanah Perda dan aturan adat yang berlaku," tegas Dias yang berlatar belakang pengacara ini.

Sebelumnya, ketua DAD Kotim dijabat Hamidan IJ Biring. Namun, ia tidak menuntaskan masa kepemimpinannya setelah terjerat kasus tindak pidana korupsi dana hibah DAD. Meski masa kepemimpinan Hamidan belum habis, DAD Kotim telah menggelar musda. (NACO/B-3)

Berita Terbaru