Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Hulu Sungai Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kebakaran di Desa Kayumban Hanguskan Satu Rumah Warga

  • Oleh Uriutu
  • 23 September 2017 - 14:30 WIB

BORNEONEWS, Buntok ' Peristiwa kebakaran menghanguskan rumah milik Kinderson di Desa Kayumban, Kecamatan Gunung Bintang Awai (GBA), Barito Selatan (Barsel), Jumat (22/9/20170 siang lalu.

Kepala Desa Kayumban Isa Koswoyo mengatakan, kurang lebih 20 menit rumah milik warganya tersebut hanya sisa puang-puing karena bangunannya berkonstruksi kayu.

Saat kebakaran terjadi rumah tersebut ditinggal pemiliknya bekerja menyadap karet ke kebun. Yang berada di rumah hanya anak laki-laki mereka, Jupan (9 tahun), yang tengah  tidak sekolah karena sakit.

'Berdasarkan keterangan dari Jupan api pertama kali terlihat dari atas plafon,' kata Isa Koswoyo kepada Borneonews, Sabtu (23/9/2017).

Ia membeberkan, begitu melihat ada api anak tersebut berusaha memadamkannya dengan menyiram air serta berteriak meminta pertolongan kepada warga lainnya.

Warga pun berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya. Namun tidak berapa lama bangunan rumah terbuat dari kayu tersebut hangus terbakar serta barang-barang tidakbisa diselamatkan.

Dalam peristiwa tersebut tidak ada korban jiwa. Hanya saja semua harta benda tidak dapat diselamatkan.

'Kuat dugaan kita kebakaran tersebut akibat arus pendek listrik. Sebab bagian bawah atau lantai rumah masih dalam kondisi baik,' ucap dia. (URIUTU DJAPER/B-5)

Berita Terbaru