Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Dompu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polisi Intensifkan Cek Jalur Tikus Cegah Narkoba dan Obat Terlarang

  • Oleh Budi Yulianto
  • 25 September 2017 - 17:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Direktorat Reserse Narkoba Polda Kalteng bakal mengintensifkan pengecekan jalur tikus untuk mencegah masuknya penyalahgunaan peredaran gelap narkoba maupun obat-obatan terlarang.

"Perintah Kapolda cek jalur tikus baik melalui darat, udara maupun air," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Kalteng, Kombes Pol Agustinus, Senin (25/9/2017).

Dia menuturkan, peredaran narkoba maupun obat terlarang bisa terjadi melalui jalur apa saja. Demikian halnya dengan obat Paracetamol Carisoprodol Caffeine (PCC) meskipun saat ini Kalteng masih aman dari obat tersebut.

Agustinus mengingatkan, langkah waspada harus tetap dilakukan. Jangan sampai PCC maupun permen yang mengandung PCC beredar di Kalteng.

Untuk mewujudkan hal ini, ia mengimbau kepada seluruh masyarakat agar ikut serta memerangi narkoba maupun obat-obatan terlarang. Informasi sekecil apapun sangat berarti demi menekan terjadinya peredaran. (BUDI YULIANTO/B-2)

Berita Terbaru