Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Mamuju Tengah Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Inilah Kegiatan TP4D Pada Bidang Bina Marga dan Cipta Karya

  • Oleh Ramadani
  • 27 September 2017 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh - Kepala Dinas PUPR Barito Utara, Feri Kusmiadi mamaparkan kegiatan kepada Tim Pendamping Pengawasan Pemerintahan dan Pembangunan Daerah (TP4D). Ada dua bidang yang meliputi yakni bidang Bina Marga dan Cipta Karya Dinas PUPR Barut.

Dijelaskan, kegiatan TP4D untuk Bidang Bina Marga tahun ini meliputi DAK penugasan dengan pekerjaan jalan 2 paket. Setelah itu, DAU untuk jalan 3 paket dan jembatan 5 paket, sehingga totalnya menjadi 10 paket.

Adapun dua paket jalan yang menggunakan DAK meliputi pekerjaan peningkatan jalan Malawaken-Lahei, peningkatan jalan Lahei-Luwe.

Sedangkan DAU pembangunan jalan Sikan-Tumpung Laung, pelebaran jalan Kelurahan Tumpung Laung II dan peningkatan jalan dari Desa Hajak menuju SMP (lanjutan).

Sedangkan untuk program pembangunan jembatan yang menggunakan DAU meliputi pembangunan jembatan penyeberangan Muara Teweh-Jingah tahap II.

Kemudian pembangunan jembatan Lahei I-Lahei II, pembangunan jembatan gantung Desa Karendan (lanjutan), pembangunan jembatan penyeberangan di SMAN 1 Muara Teweh-Masjid AT Taqwa (lanjutan) dan pembangunan Box Culvert Desa Bukit Sawit.

Kemudian Bidang Cipta Karya meliputi program peningkatan sarana dan prasarana aparatur dan permukiman yakni pembangunan rumah jabatan bupati, pembangunan gedung RSUD.

Peningkatan sarana olah raga cabang tenis lapangan, rehabilitasi sarana olahraga dalam rangka persiapan Porprov cabang bulu tangkis, rehabilitasi sarana olahraga cabang atletik.

Rehabilitasi sarana olahraga cabang bola basket, rehabilitasi sarana olahraga panjat tebing, rehabilitasi sarana olahraga cabang sepak bola, dan rehabilitasi sarana olahraga cabang volly. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru