Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wali Kota Kecewa Tidak Ada Hasil Nyata Perikanan di Palangka Raya

  • Oleh Testi Priscilla
  • 28 September 2017 - 06:52 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Wali Kota Palangka Raya, Riban Satia mengaku kecewa dengan sektor perikanan. Kekecewaannya ini terjadi lantaran tidak ada hasil berarti dari sektor perikanan yang dapat dilihat hingga saat ini.

"Dulu kita sudah studi banding ke Kalsel dan beberapa daerah lain terkait perikanan. Tapi sepertinya tidak ada hasil," ketus Riban, Rabu (27/9/2017).

Bila mengintip daerah lain, keberhasilan pengembangan perikanan sangat nyata dan itu bahkan telah dilihat bersama dari berbagai kunjungan kerja ke luar daerah.

"Padahal keberhasilan itu bisa diadopsi. Mereka bisa kenapa kita tidak. Potensi perairan kita juga banyak kok," tukasnya kesal.

Dia menyayangkan belum kuatnya komitmen dan keinginan dinas teknis untuk mengembangkan potensi sektor perikanan di Palangka Raya.

"Padahal telah disepakati bersama untuk melaksanakan satu program pilihan terkait pengembangan perikanan. Sampai saat ini saya malah tak tahu bagaimana kelanjutannya. Hasil pelaksanaan jauh dari harapan," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru