Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Banjarmasin Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Barito Utara Upacara Peringati Hari Kesaktian Pancasila

  • Oleh Ramadani
  • 01 Oktober 2017 - 19:40 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Aparat Polres Barito Utara mengadakan upacara memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Minggu (1/10/2017).

Upacara ini dipimpin langsung oleh kapolres dan dihadiri oleh seluruh anggota. Dalam upacara ini kapolres secara langsung membacakan naskah Pancasila yang diikuti seluruh peserta upacara.

Selain itu juga dilaksankaan pembacaan undang-undang dasar (UUD) 1945 serta ikrar pancasila oleh anggota Polres Barito Utara.

Kapolres mengajak seluruh peserta upacara untuk berdoa serta mengheningkan cipta atas gugurnya para pahlawan bangsa yang tetap mempertahankan kemerdekaan Indonesia pada tregedi 30 September 1965 atau tragedi G30S PKI.

Kapolres juga berpesan agar seluruh komponen masyarakat agar dapat terus menjaga kondusifitas di Barito Utara, sehingga rasa aman, nyaman dan tentram dapat dirasakan. (RAMADHANI/B-6)

Berita Terbaru