Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Teluk Wondama Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PDAM Katingan Diminta Tingkatkan Pelayanan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 06 Oktober 2017 - 14:02 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kasongan diminta meningkatkan pelayanannya terhadap masyarakat. Demikian disampaikan Asisten II Setda Katingan , Ahmad Rubama, Jumat (6/10/2017). Kamis (5/10/2017) tadi, digelar workshop yang melibatkan PDAM dan pihak terkait lainnya di ruang rapat bupati.

Ahmad Rubama mengatakan, di bawah Direktorat Jenderal Kementerian PUPR itu ada badan, yang disebut dengan Badan Peningkatan Penyelenggaraan Sistem Penyediaan Air Minum.

"Badan ini diberi tugas melakukan evaluasi dan penilaian terhadap kinerja seluruh PDAM atau seluruh kelembgaan yang melakukan tugas penyediaan air minum," sebutnya.

Badan tersebut mempunyai anggaran yang dipihak ketigakan, dalam hal ini adalah konsultan PT Wasekotirta. "Nah pihak ketiga inilah yang melakukan penilaian dan evaluasi terhadap PDAM Kabupaten Katingan," katanya. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru