Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Bontang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ikut Pembinaan Casis Polri Gratis, Sudah 125 Orang Mendaftar

  • Oleh Budi Yulianto
  • 07 Oktober 2017 - 19:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kapolres Palangka Raya AKBP Lili Warli menegaskan bahwa tidak ada pungutan biaya bagi pemuda maupun pemudi yang ingin mengikuti pembinaan sebagai persiapan menjadi calon siswa Polri.

"Pembinaan tidak dipungut biaya. Jadi gratis," kata Lili Warli, Jumat (6/10/2017). Dia menuturkan sampai saat ini sudah ada 125 orang yang telah mendaftar untuk siap dibina.

Kapolres berharap dengan pembinaan itu putra daerah khususnya warga Kota Palangka Raya dapat lolos dari setiap tes calon siswa Polri nantinya.

Sebelumnya kapolres bersama Wali Kota Palangka Raya Riban Satia melakukan penandatanganan memorandum of understanding (MoU). Kerja sama ini untuk membina warga khususnya pemuda supaya disiapkan menjadi calon siswa Polri mulai dari Taruna, Brigadir dan Tamtama.

MoU ini tentu menjadi peluang emas untuk kalangan pemuda yang benar-benar ingin mengabdi pada negara sebagai anggota Polri.

Diketahui, menjadi anggota Polri tidaklah mudah karena harus melalui tahapan seleksi yang begitu ketat dengan jumlah pesaingnya pun cukup banyak. (BUDI YULIANTO/B-6)

Berita Terbaru