Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Klaten Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wasit Laga Kalteng Putra vs Semeru FC Cepat Diamankan Polisi Usai Pertandingan

  • Oleh Budi Yulianto
  • 08 Oktober 2017 - 23:02 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ambisi Kalteng Putra untuk meraih poin penuh saat menjamu Semeru FC di Stadion Tuah Pahoe, Palangka Raya, Minggu (8/10/2017), tidak terwujud. Tim kebanggaan Bumi Tambun Bungai ini cuma meraih satu poin usai ditahan Semeru FC dengan skor akhir 1-1.

Pertandingan itu diwarnai protes dari penonton, yang menilai kepemimpinan wasit tidak adil. Kalteng Putra seharusnya unggul dua gol setelah sundulan kepala berhasil menjebol gawang Semeru FC yang dijaga Muhammad Pujiantoro.

Sayangnya, wasit asal Bandung, Ginanjar Rahman Latief yang memimpin laga menganggap tidak gol. Dia memutuskan telah terjadi pelanggaran. Seluruh pemain dan penonton pun seakan terkecoh karena sempat berselebrasi.

Serangan Kalteng Putra terus dilakukan hingga situasi sempat memanas. Usai laga, penonton yang tidak terima atas kepemimpinan wasit langsung mencoba mendatangi.

Polisi yang berjaga-jaga di lapangan bergerak cepat mengamankan wasit. Bahkan wasit langsung dimasukkan ke dalam mobil baracuda milik Brimob.

Sementara itu, laga berlangsung cukup panas. Sejak babak kedua ditabuh, Kalteng Putra langsung menekan. Bahkan separuh lapangan dikuasai.

Para pemain Semeru FC turun ke bawah untuk mempertahankan serangan tim tuan rumah. Meski pertahanan kuat, gempuran yang terus dilakukan akhirnya menuai hasil.

Muhammad Rais menjebol gawang Semeru FC. Setelah itu, Kalteng Putra terus mencoba menekan. Namun Kalteng Putra justru kebobolan setelah melalui serangan balik tim Semeru FC dan disambar dengan sundulan kepala hingga berbuah gol. Skor 1-1 bertahan hingga laga usai. (BUDI YULIANTO/B-11)

Berita Terbaru