Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bantul Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perindo Parpol Pertama Daftar di KPU Sukamara

  • Oleh Norhasanah
  • 09 Oktober 2017 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Sejak Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukamara membuka pendaftaran penyerahan dokumen persyaratan keanggotaan partai politik peserta pemilu 2019 pada tanggal 3 Oktober 2017, baru ada satu parpol yang melakukan verifikasi kelengkapan berkas.

"Sejak 6 hari setelah dibukanya pendaftaran, baru ada Partai Perindo yang menyerahkan berkas untuk diverifikasi," kata H Ahmad Hafazoh, Bagian Divisi Hukum KPU Sukamara, Senin (9/10/2017).

Menurut dia, penyerahan berkas yang dilakukan Partai Perindo dilakukan pada hari ini, dan langsung dicek keanggotaan agar berkas yang diterima bisa diverifikasi.

"Setelah datanya diserahkan kepada kita, kita langsung melakukan pengecekan terhadap nama-nama anggota," ujarnya.

Ditambahkannya, meskipun yang mendaftar baru satu parpol, namun sudah ada beberapa partai yang sudah melakukan konsuktasi terkait berkas yang harus disiapkan.

"Ada tiga partai yang lakukan konsultasi, yang pertama adalah Partai Demokrat, setelah itu Nasdem dan terakhir Partai Persatuan Pembangunan (PPP)," ucapnya. (NORHASANAH/B-5)

Berita Terbaru