Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Cianjur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekolah Diimbau Jalin Komunikasi Intens dengan Orangtua Siswa

  • Oleh Testi Priscilla
  • 09 Oktober 2017 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekolah menengah atas (SMA) yang menjadi kewenangan Dinas Pendidikan Provinsi Kalimantan Tengah diimbau untuk menjalin komunikasi yang intens dengan siswa dan para orangtua.

"Dengan komunikasi yang intens akan membuahkan banyak hasil," kata Sekretaris Disdik Kalteng, Gazali Rahman, Senin (9/10/2017).

Menurut Gazali, hubungan yang baik dan komunikasi yang terjaga dengan para siswa dan orangtua akan menghindarkan peserta didik dari penyalahgunaan narkoba.

"Dengan komunikasi yang intens pihak sekolah dan orangtua dapat bersama mewaspadai agar siswa tidak terpengaruh penyalahgunaan narkoba," tambahnya.

Pihak sekolah juga diminta untuk melakukan terobosan agar anak-anak lebih sibuk kepada hal-hal positif dan terhindar dari hal-hal negatif saat berada di lingkungan sekolah. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru