Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Musi Rawas Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jembatan di Sungai Konjoi Harus Selesai Akhir Oktober 2017

  • 13 Oktober 2017 - 13:40 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Anggota DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Herbert Y Asin berharap pembangunan jembatan darurat di Sungai Konjoi selesai paling lambat akhir Oktober 2017.

Mengingat jembatan itu sangat diperlukan untuk menunjang kelancaran arus lalu lintas di ruas Kuala Kurun-Tumbang Miwan.

"Saat melakukan peninjauan, pembangunan jembatan di Sungai Konjoi sudah dimulai dan kemarin sore tiang jembatan pun mulai ditancapkan," ujar Herbert saat ditemui wartawan di ruang Komisi III DPRD Gumas, Jumat (13/10/2017).

Menurut dia, keberadaan jembatan di Sungai Konjoi sangat dibutuhkan masyarakat. Terlebih ruas jalan tersebut menghubungkan Kuala Kurun dengan sejumlah desa. Seperti Tewang Pajangan, Tumbang Miwan, Tunbang Tariak, Tumbang Hakau, Pilang Munduk, hingga ke Sepang Simin, Kecamatan Sepang.

"Saat ini masyarakat masih menggunakan jasa feri untuk menyeberangi Sungai Konjoi. Dan yang menjadi keluhan masyarakat ialah biayanya," terang dia.

Imbauan untuk mengurangi tarif feri dari Rp20 ribu menjadi Rp10 ribu per sepeda motor, lanjut Herbert, tidak digubris para pengelola jasa penyeberangan. Namun demikian, masyarakat terpaksa menggunakan jasa feri hingga jembatan selesai dibangun oleh Dinas Pekerjaan Umum. (EPRA SENTOSA/B-3)

Berita Terbaru