Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Tangerang Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Santri Ponpes SMP IT Al-Huda Kolam Raih Prestasi di Lomba Kaligrafi Nasional

  • Oleh Koko Sulistyo
  • 14 Oktober 2017 - 14:42 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Seorang pelajar asal Pangkalan Bun berhasil mengharumkan nama daerah pada Lomba kaligrafi Mushaf Alquran Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) ke VII tingkat Nasional di Banda Aceh.

Dia adalah Safril Agus Ardiansyah dari Yayasan Ponpes SMP IT Alhuda Kotawaringin Lama, Kabupaten Kotawaringin Barat, yang  meraih Juara Harapan III.

"Sebagai wakil dari Provinsi Kalimantan Tengah, kami harus mengakui keunggulan kontingen daerah lain seperti Jawa Barat dan Jawa Tengah, " kata Sarwani Hamdan, guru pendamping Safril.

Adapun Juara I kaligrafi diraih delegasi dari Jawa Barat, juara II dari Jawa Tengah dan juara III diraih tuan rumah Banda Aceh. Sementara juara Harapan 1 Sumatera Utara, Harapan II Kalimantan Selatan dan Harapan III Kalimantan Tengah.

"Keunggulan mereka, dari segi teknik dan kaidah penulisan lebih proporsional dan matang," lanjutnya.

Sementara itu, Safril mengaku bangga bisa mendapat juara harapan III dari sekian banyak delegasi dari 27 provinsi yang turut berlaga. "Meski dari pesantren kecil di pedalaman Kalteng, kami bisa bersaing dengan delegasi dari daerah lain yang jauh lebih maju," ujar Safril bangga.

Sebelumnya, Safril nyaris gagal berangkat berlaga di tingkat nasional karena pesantren tempat dia belajar tidak memiliki dana untuk membeli tiket guru pendamping, plus biaya konsumsi dan akomodasi selama tujuh hari di Banda Aceh. (KOKO SULISTYO/B-11)

Berita Terbaru