Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tapanuli Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator Barsel Tuntut Kades Pro Aktif

  • Oleh Uriutu
  • 14 Oktober 2017 - 14:52 WIB

BORNEONEWS, Buntok ' Komisi I DPRD Barito Selatan (Barsel) menuntut kepala desa (kades) untuk pro aktif menjalankan tugas dan fungsinya. Demikian ditegaskan Anggota Komisi I DPRD Barsel, Jarliansyah, Sabtu (14/10/2017).

'Tterutama yang berkaitan untuk peningkatan pembangunan di wilayah desanya,' kata Jarliansyah.

Dia mengatakan, peran kades dalam pembangunan sangat besar sebagai ujung tombak di lapangan. Mereka dituntut menguasai letak geografis desa serta potensi sumber daya alam (SDA).

Begitu juga terkait penggunaan Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa (DD) yang harus tepat sasaran sesuai program serta. Jangan sampai ada penyimpangan dan harus transparan dalam penggunaannya.

'Maju mundurnya pembangunan di desa tergantung dari Kades dan perangkatnya. Masyarakat juga harus aktiv mengawasi proses pembangunan di desa,' pungkas dia. (URIUTU DJAPER/B-11)

Berita Terbaru