Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Manggarai Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ketua DPRD Gunung Mas Dukung Pengembangan Bandara Kuala Kurun

  • 17 Oktober 2017 - 16:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas, Gumer sangat mendukung pengembangan Bandar Udara Kuala Kurun. Terlebih saat ini Kabupaten Gunung Mas mulai berkembang sehingga diperlukan bandara yang lebih besar.

"Kami sangat mendukung bila bandara terus dikembangkan supaya bisa mendarat pesawat yang lebih besar lagi," ujar Gumer, Selasa (17/10/2017).

Saat ini panjang landasan pacu (runway) Bandara Kuala Kurun 1.400 meter dan akan diperpanjang menjadi 1600 meter. Sementara itu pembangunan akan selesai pada 2019.

DPRD Gunung Mas bersama Pemkab pun siap membantu, terutama terkait pembebasan lahan untuk perluasan bandara.

"Bila nantinya pesawat lebih besar bisaendarat di Kuala Kurun. Itu akan sangat membantu terkait transportasi untuk masyarakat," cetusnya.

Gumer mengharapkan masyarakat Gunung Mas supaya mendukung pengembangan bendara di Kuala Kurun. (EPRA SENTOSA/B-6)

Berita Terbaru