Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Gresik Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pantau Wilayah Tengah, Plt Sekda Kotim Tinjau Langsung Partisipasi Warga di Pilkades

  • Oleh Naco
  • 21 Oktober 2017 - 16:38 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sejumlah pejabat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur (Kotim) meninjau pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak, di mana Plt Sekda H Halikinnor memantau di wilayah Tengah Kotim.

"Sementara Pak Bupati meninjau wilayah Utara, Pak Wabup wilayah Selatan, saya kebagian wilayah Tengah," kata Halikinnor, di sela-sela meninjau pelaksanaan pilkades, Sabtu (21/10/2017).

Halikinnor mengapresiasi pelaksanaan pilkades berjalan aman, tertib dan lancar, bahkan partisipasi pemilih mayoritas masyarakat menggunakan hak pilihnya. Seperti yang ia cek secara langsung di Kecamatan MB Ketapang tepatnya di Desa Eka Bahurui, Kecamatan Telawang, Kecamatan Kota Besi di desa Bajarum dan Kecamatan Cempaga di desa Sungai Paring.

"Ini pertama kali kita laksanakan di 77 desa di Kabupaten Kotim, sejauh ini berjalan aman dan baik," tukasnya.

Halikinnor yang juga merupakan panitia pilkades kabupaten kepada seluruh panitia dan calon kades berpesan agar menjalankan dan mentaati aturan yang telah di tentukan. Agar suksesnya pelaksanaan pesta demokrasi ditingkat desa itu.

Panitia diingatkan juga untuk berlaku jujur dan mengedepankan independensinya, dalam rangka menjaga pelaksanaan kegiatan itu berjalan tanpa adanya permasalahan dikemudian hari.

Halikinnor juga meninjau lokasi pelaksanaan Pilkades bersama sejumlah pejabat lainnya serta dari jajaran anggota DPRD Kotim. (NACO/B-5)

Berita Terbaru