Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Boni Mati Sehari Setelah Menggigit Majikannya

  • Oleh Testi Priscilla
  • 21 Oktober 2017 - 23:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Seekor anjing bernama Boni dinyatakan positif rabies, Jumat (21/10/2017) oleh Kepala Seksi (Kasi) Kesehatan Hewan (Keswan) pada Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Palangka Raya, drh Eko Hari Yuwono. Satu hari kemudian, yakni Sabtu (21/10/2017) Boni meninggal dunia. Padahal pada hari Jumat itu Boni dibawa ke klinik hewan milik drh Eko setelah menggigit majikannya.

"Boni positif rabies. Padahal pemiliknya digigit satu hari sebelum Boni meninggal. Selain menggigit majikannya Boni juga menggigit teman dari majikannya yang sedang berkunjung. Kita sarankan untuk segera disuntik Vaksin Anti Rabies (VAR) di Rabies Center yakni Puskesmas Pahandut dan hari ini keduanya sudah melakukan saran kita," papar drh Eko kepada Borneonews, Sabtu.

Menurut drh Eko, Boni menggigit majikannya awalnya tidak sengaja. Boni pulang dengan kaki depan pincang namun tidak ditemukan darah di bagian tubuhnya. Karena penasaran melihat anjingnya pincang, teman pemilik Boni yang juga memiliki banyak anjing mencoba melihat di mana letak sakitnya.

"Begitu dipegang, Boni langsung menggigit. Kemudian Boni di bawa ke klinik. Kita lakukan beberapa tes dan mendapati Boni positif rabies. Lalu tadi pagi Boni yang dititipkan ke klinik meninggal dunia. Ini jadi pelajaran juga untuk pemilik hewan peliharaannya agar tidak abai dengan kesehatan hewannya. Karena kalau sudah begini tidak hanya nyawa hewan kesayangan yang melayang tetapi juga membahayakan pemilik dan orang lain," katanya lagi.

Apalagi sekarang menurut drh Eko DKPP sudah memiliki program jemput bola. Jadi masyarakat yang ingin cukup menghubungi petugas melalui SMS Gateway yang akan memudahkan masyarakat dalam mendapatkan layanan vaksin rabies. Hanya tinggal mengirim SMS dengan format Nama_Alamat_Hewan(Anjing/Kucing/Kera)_jumlah(ekor) dan dikirimkan ke 0813-5144-0006. (TESTI PRISCILLA/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru