Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bangka Barat Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ribuan Peserta Ikuti Kobar Fun Bike Kubu Beach Adventure 2017

  • Oleh Wahyu Krida
  • 22 Oktober 2017 - 08:31 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Ribuan pegowes memadati kawasan Bundaran Pancasila Pangkalan Bun, Minggu (22/10/2017). Pegowes tersebut bukan hanya berasal dari Kabupaten Kobar saja, namun juga datang dari berbagai kabupaten/kota di Provinsi Kalteng di antaranya Lamandau, Sukamara, Seruyan, Sampit dan Palangka Raya. Bahkan, ada juga yang berasal dari provinsi tetangga hingga dari kota-kota di Pulau Jawa yaitu dari Banjarmasin, Semarang, Yogyakarta hingga Jakarta.

Bahkan, Bupati Seruyan Sudarsono juga turut ambil bagian sebagai peserta. Pasalnya hari itu digelar even akbar bersepeda yaitu Kotawaringin Barat (Kobar) Fun Bike Kubu Beach Adventure 2017.

Sebelum mengibarkan bendera start, Bupati Kobar Nurhidayah yang didampingi oleh suami H Ruslan AS dan SOPD Kabupaten Kobar mengatakan, fun bike ini merupakan rangkaian kegiatan HUT ke 58 Kabupaten Kobar. "Kami sangat mengapresiasi keikutsertaan peserta yang berasal dari luar Kabupaten Kobar. Fun Bike ini diselenggarakan hanya bersifat hiburan semata, bukan dicari siapa pemenang atau juaranya. Pastinya ada doorprize berupa sepeda motor dan lain lain yang cukup menarik yang bakal didapatkan peserta bila beruntung," jelas Nurhidayah.

Bupati juga menjelaskan, dalam kegiatan ini ada dua jalur yang digunakan untuk mencapai Pantai Kubu. "Jalur pertama yaitu Fun Bike, melintasi jalan aspal hingga mencapai garis finish yaitu Pantai Kubu. Kemudian jalur lainnya yaitu adventure, melintasi jalur TransLIK Desa Pasir Panjang hingga mencapai garis finish," jelasnya.

Sekadar diketahui, sebanyak 380 peserta kegiatan ini yang bakal melalui lintasan adventure, kemudian 587 peserta yang turut berpartisipasi melalui lintasan fun bike. (WAHYU KRIDA/B-2)

Berita Terbaru