Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Konawe Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

H Abdul Rasyid AS Ungkap Alasan Hadiri Jalan Sehat HUT Partai Golkar

  • Oleh Wahyu Krida
  • 29 Oktober 2017 - 10:02 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Membludaknya masyarakat yang mengikuti kegiatan jalan sehat di Pangkalan Bun Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). rangkaian HUT ke 53 Partai Golkar, Minggu (29/10/2017), menuai pujian dari pengusaha nasional H Abdul Rasyid yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.

H Abdul Rasyid bersama Ketua DPD Partai Golkar Kalteng H Ruslan AS, Ketua Dewan Penasehat II Partai Golkar Kobar yang juga Bupati Kabupaten Kobar Hj Nurhidayah, serta 11 bakal calon bupati dan wakil bupati yang diusung Partai Golkar, tampak sesekali bersenda gurau.

"Saya saat ini bukan orang politik. Kehadiran saya di sini guna memenuhi undangan kakak saya tercinta. Karena beliau adalah Ketua DPD Partai Golkar Kalteng," ujar H Abdul Rasyid yang disambut tepuk tangan dan gelak tawan hadirin.

"Selamat ulang tahun ke 53 untuk Partai Golkar, semoga semakin dewasa dan sukses. Semoga partai ini menjadi partai yang berkualitas," kata H Abdul Rasyid.

Sementara itu, H Ruslan AS dalam kesempatan tersebut menyampaikan atas nama partai, meminta restu dari masyarakat terkait keikutsertaan calon yang diusung Partai Golkar untuk bertanding dalam Pilkada Serentak 2018.

"Saya selaku ketua DPD memohon doa restu, agar calon bupati dan wakil bupati yang diusung Partai Golkar bisa memenangkan pilkada," jelasnya.

Setelah sambutan disampaikan, Bupati Kobar Nurhidayah sempat menyumbangkan suara emasnya. Sebuah lagu berjudul Cinta Terbaik dinyanyikannya dan disambut antusias oleh hadirin. (WAHYU KRIDA/B-11)

Berita Terbaru