Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Minahasa Utara Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PLN Bangun Gardu Induk di Gunung Mas

  • 04 November 2017 - 22:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Saat ini lokasi untuk pembangunan gardu induk milik PT Perusahan Listrik Negara (PLN) sedang dibersihkan. Gardu induk yang menghubungkan listrik Kalsel-Kalteng akan segera dibangun.

Hal itu disampaikan Manager PLN Rayon Kuala Kurun Quranis Eka Zulstra. "Gardu induk memang dibangun. Namun untuk penyelesaiannya tergantung PLN pusat," ujarnya, Sabtu (4/11/2017).

Dia menyampaikan, gardu induk nantinya akan menghubungkan listrik dari wilayah Kasongan, Kabupaten Katingan hingga Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya dan seterusnya dan terkoneksi dengan jaringan Kalsel-Kalteng. Dengan demikian, energi listrik di wilayah Kabupaten akan melimpah.

"Bila ada gardu induk otomatis tidak akan kekurangan energi listrik," cetusnya.

Eka menyampaikan, energi listrik dari PLN Rayon Kuala Kurun saat ini masih belum memadai. Bila ada gangguan mesin pasti terjadi pemadaman bergilir di wilayah Kabupaten Gunung Mas." Saat ini PLN juga sedang membangun jaringan dari Tewah ke Tumbang Miri," terang dia. (EPRA SENTOSA/B-5)

Berita Terbaru