Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Barito Utara: PNS Harus Jadi Panutan Bayar Pajak Walet

  • Oleh Ramadani
  • 06 November 2017 - 15:40 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Bupati Barito Utara (Barut) Nadalsyah mengimbau agar para pegawai negeri sipil (PNS) yang memiliki gedung penangkaran walet menjadi panutan dalam taat membayar pajak sarang burung walet.

Sejauh ini bupati telah mengeluarkan Surat Edaran Nomor 503/196/2017 tanggal 11 September 2017, tentang imbauan kepada ASN yang memiliki gedung sarang burung walet dan yang sudah produksi agar bisa menjadi panutan bagi masyarakat untuk membayar pajak sarang burung walet.

Menurut Nadalsyah, pajak sarang burung walet memiliki potensi menjanjikan, dengan usaha yang sungguh-sungguh dalam pemungutan serta dukungan semua pihak, pajaknya dapat menjadi penerimaan yang dominan di masa yang akan datang.

'Dari data sementara yang kita miliki, terdapat 1.469 rumah sarang burung walet yang telah tersebar di sembilan kecamatan se-Kabupaten Barut, sebagian belum semuanya berproduksi dan belum menjadi wajib pajak,' ujar Nadalsyah, Senin (6/11/2017).

Menurut dia, pihaknya berkomitmen mendukung dan membina pengelola rumah sarang burung agar semua sarang yang telah dibangun dapat berproduksi, sehingga sarang burung walet dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mendorong perekonomian daerah dan pada akhirnya meningkatkan penerimaan pajak daerah.

'Seiring dengan meningkatnya kedasaran membayar pajak dan jumlah pajak yang dipungut, maka kita harus mempu meningkatkan pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat sebagai bentuk akuntabilitas dan tanggung jawab pemerintah daerah,' jelas pria yang akrab disapa Koyem itu.

Khusus untuk pajak sarang burung walet, lanjut dia, diharapkan mampu membiayai program kegiatan yang bertujuan membina pengelola sarang burung walet seperti meningkatkan pelayanan perizinan, meminalisasi dampak kesehatan, dampak sosial serta dampak lingkungan karena adanya rumah sarang burung walet.(RAMADHANI/B-5)

Berita Terbaru