Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sekretaris Komisi I Resmi Jabat Ketua KKP Kotim

  • Oleh Naco
  • 09 November 2017 - 17:16 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sekretaris Komisi I DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Hj Salasiah resmi menjabat sebagai Ketua Kaukus Perempuan Parlemen (KKP) kabupaten ini. KKP Kotim resmi dibentuk dan dilantik oleh KKP Kalteng Andhina T Narang.

Menurut Salasiah pelantikan itu disaksikan langsung oleh Ketua DPRD Kotim, Jhon Krisli. Salasiah menduduki jabatan itu untuk periode 2017-2019. "Dengan organisasi ini peran serta perempuan yang sebelumnya masih tabu dengan hal politik akan diberikan pencerahan," kata Salasiah, Kamis (9/11/2017).

Dijelaskan Salasiah dalam pengukuhan itu berbagai organisasi perempuan di Kotim turut hadir, sejumlah anggota DPRD provinsi Kalteng juga turut hadir. Terutama mereka yang tergabung dalan KPP Kalteng di bawah komando Andina T Narang yang juga anggota DPRD Kalteng tersebut.

Lanjut Salasiah, kerlibatan perempuan dalam dunia politik, organisasi sosial lainnya adalah sebuah keharusan. Dia juga mengajak kaum perempuan yang gemar beroganisasi untuk terjun ke dunia politik.

Karena menurutnya perempuan tidak semata berkutat dengan urusan dapur saja, meski tanpa mengesampikan kodrat sebagai ibu rumah tangga yang mengurus anak-anak dan suami.

Menurut Salasiah, KPP Kotim dibentuk dalam upaya penguatan kapasitas perempuan parlemen secara bersama. Selain itu mereka juga akan membangun sinergi gerakan yang mendukung lahirnya kebijakan yang berpihak pada perempuan dan anak. (NACO/B-5)

Berita Terbaru