Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kab. Pandeglang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Katingan Sakariyas Sempat Menunggu Kehadiran Anggota DPRD di Rapat Paripurna

  • Oleh Abdul Gofur
  • 10 November 2017 - 19:32 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan Sakaroyas tampak kecewa, saat akan menghadiri rapat paripurna DPRD Katingan, Jumat (10/11/2017). Sakariyas sudah berada di DPRD sekitar pukul 08.30 WIB untuk menghadiri rapat dengan agenda pidato pengantar Bupati Katingan terhadap Nota Keuangan dan Raperda tentang APBD 2018.

Akan tetapi hingga beberapa saat Sakariyas menunggu, rapat tak kunjung dilaksanakan lantaran kehadiran anggota DPRD belum kuorum. Sakariyas pun akhirnya bertolak ke kantornya.

Hingga dua jam setengah berlalu, paripurna DPRD Katingan akhirnya dibatalkan. Namun sebelum dibatalkan, seluruh tamu undangan dan anggota dewan yang sudah hadir memasuki ruang sidang terlebih dahulu.

"Saya terlebih dahulu meminta saran ataupun pendapat dari teman-teman anggota DPRD, apakah rapat paripurna ini diskor atau diagendakan kembali. Kalau diagendakan kembali, berarti Banmus menjadwalkan kembali," kata Ketua DPRD Katingan Ignatius Mantir Ledie Nussa.

Mendengar ini, sejumlah anggota DPRD angkat bicara. "Sesuai tatib minimal paripurna ini harus dihadiri 17 orang. Tapi sekarang cuma 11 orang saja, lebih baik rapat dijadwalkan ulang saja," kata Ketua Fraksi Gerindra, Marserius.

"Saya kira meski rapat diskor pada jam kedua nanti, mungkin saja anggota dewan yang hadir orangnya cuma itu-itu saja, makanya saya menyarankan agar paripurna ini diagendakan di lain waktu saja, kasihan tamu undangan termasuk kepala SOPD yang menunggu lama tapi rapat tidak jadi lagi," kata M Efendi dari Fraksi Gandang Nyaru.

Mendengar usulan anggota dewan, Ketua DPRD Ignatius Mantir Ledie Nussa akhirnya mengetuk palu tanda rapat paripurna dibatalkan. (ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru