Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Gorontalo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator Tantang Keberanian Inspektorat Barito Utara

  • Oleh Ramadani
  • 13 November 2017 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Anggota DPRD Kabupaten Barito Utara Tajeri menyebut bahwa temuan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) terhadap pengelolaan keuangan pemkab melalui satuan organisasi perangkat daerah (SOPD) dan desa, mestinya tidak perlu terjadi, andai Inspektorat mempunyai keberanian dalam pengawasan dan ketegasan.

Sebagaimana arahan Kementerian Dalam Negeri, peranan Inspektorat sangat penting dalam meminimisasi terjadinya penyalahgunaan anggaran, pekerjaan, juga administrasi keuangan SOPD dan desa. Oleh karena itu, sangat pantas bila dewan mengingatkan kembali kinerja Inspektorat supaya lebih maksimal dalam menjalankan tugas dan fungsinya.

Ia menilai, bila kinerja Inspektorat dan memeriksa dan mengaudit semua pekerjaan, baik fisik maupun non fisik, maksimal serta tegas dalam pengawasan, kemungkinan besar temuan BPK akan minim.

'Sebagaimana informasi yang dewan terima bahwa kini ada pengguna kuasa anggaran yang sedang banyak diselidiki adalah kepala desa serta aparatnya. Ini merupakan peran sangat strategis Inspektorat dalam melakukan pengawasan secara ketat. Jangan memberi peluang atau kelonggaran untuk menegakkan peraturan sesuai ketentuan,' tegas Tajeri.

Kalau sudah dilakukan pengawasan ketat dan pembinaan maksimal, hampir dipastikan tidak akan ada kepala desa atau kepala dinas yang bermasalah, baik administrasi maupun keuangan, juga fisik bangunan.

'Karena itu, dewan menantang keberanian juga ketegasan dari Inspektorat dalam menjalankan tugas dan fungsinya dengan tujuan membangun Bumi Iya Mulik Bengkang Turan yang kita cintai ini,' tegas Tajeri.

Ia menambahkan, perlu niat tulus dan keikhlasan dalam membangun Kabupaten Barito Utara. Oleh karenanya, bukan hanya Inspektorat yang dituntut berani dan tegas dalam melaksanakan tugas, namun juga perlu peranan besar para pengguna anggaran yakni kepala dinas dan kepala desa dengan didukung jajarannya.

'Karena tidak semua kepala dinas dan kepala desa bisa mengerjakan semua pekerjaannya tanpa bantuan orang-orang yang sudah dipercaya memegang jabatan di lingkungan mereka,' sebutnya. (RAMADANI/B-3)

Berita Terbaru