Software Pemenangan Pilkada 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

DKPP Sukamara Awasli Keluar Masuk Hewan Ternak Untuk Cegah Penyakit

  • Oleh Norhasanah
  • 14 November 2017 - 13:28 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pengawasan lalu lintas atau keluar masuknya hewan ternak di wilayah Kabupaten Sukamara bertujuan untuk mencegah, penanggulangan dan pemberantasan penyakit hewan menular (PHM).

"Ini upaya dinas untuk menjaga masyarakat sebagai konsumsi dari penularan hewan yang membawa penyakit," kata Kabid Peternakan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Sukamara, Syamsir Hidayat (14/11/2017).

Saat ini dinasnya masih kekurangan sumber daya manusia (SDM) sebagai petugas kesehatan hewan dan petugas chek poin.

Meski begitu pihaknya tetap berupaya melakukan pengawasan secara dini terhadap hewan ternak yang membawa penyakit.

"Untuk kekurangan SDM ini, maka perlu adanya bimbigan dan pelatihan terhadap para petugas, agar wilayah kita bebas dari penyakit," ucapnya.

Melalui rapat koordinasi lalu lintas hewan ternak, DKPP Sukamara mengajak seluruh lintas sektor yang terlibat untuk bekerjasama dan berkomitmen untuk bersama-sama mengoptimalkan pelaksanaan program kegiatan pemeliharan kesehatan dan pencegahan penyakit menular ternak di Bumi Gawi Barinjam. (NORHASANAH/B-6)

Berita Terbaru