Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Magelang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

65 Rumah Terendam Banjir, 4 Lainnya Terancam Longsor

  • Oleh Ramadani
  • 17 November 2017 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Hujan lebat yang melanda Kecamatan Lahei, Kabupaten Barito Utara, dalam beberapa hari terakhir, membuat debit Sungai Lahei meningkat. Akibatnya, Desa Bengahon yang berada di tepian sungai tersebut jadi terendam banjir.

Kepala Desa Bengahon Everiady mengatakan, banjir yang melanda desanya mencapai ketinggian 2 meter, bahkan ada yang lebih. 'Saat ini ketinggian air mencapai 2 meter di dalam rumah warga ' ujarnya, Jumat (17/11/2017).

Jumlah rumah di Desa Bengahon yang terendam sebanyak 65 buah, berada di dua rukun tetangga. Selain itu, empat rumah lainnya terancam longsor. Terdiri dari dua rumah dinas guru dan dua rumah warga.

'Warga yang bermukim di wilayah rawan longsor diharapkan berhati-hati dan terus waspada. Warga juga diimbau mengungsi untuk sementara waktu hingga kondisi dirasa aman,' pintanya.

Everiady juga meminta Tim Satuan Petugas Desa Bengahon agar terus memantau perkembangan banjir. 'Saat ini sudah ada korban banjir yang mengungsi, namun ada pula warga yang masih bertahan di rumah mereka.' (RAMADANI/B-3)


TAGS:

Berita Terbaru